Skip to content

Sejumlah Permasalahan Fitur Google AI Overview yang Tak Kunjung Dapat Solusi, CEO Google Akhirnya Angkat Bicara!

Masalah Google AI Overview

Fitur terbaru Google berbasis AI/ kecerdasan buatan baru-baru ini tengah disorot banyak pihak karena setiap jawaban yang diberikan selalu salah dan bahkan ngawur serta cenderung membahayakan. Contohnya saja saat ada penelusur yang ingin mengetahui solusi bagi penderita depresi, Google AI Overview justru memberi jawaban melompat dari jembatan adalah solusi terbaik.

Sundar Pichai yang saat ini menduduki jabatan CEO Google tampaknya sudah menyadari sejak awal terkait permasalahan yang sedang dialami oleh Google AI Overview. Barulah setelah banyak kritik berdatangan, Sundar Pichai memberi respon.

Menurut Sundar Pichai terkait permasalahan yang muncul pada Google AI Overview dikarenakan unsur fitur bawaan sehingga menyebabkan respon jawaban ngawur atau semacam halusinasi. Di mana otak dari Google AI Overview adalah model bahasa besar AI (LLM).

Wawancara The Verge Bersama Sundar Pichai

Dalam interview The Verve bersama Sundar Pichai, ia sempat membahas tentang fitur LLM tersebut dimana menjadi masalah krusial yang sampai saat ini belum bisa terpecahkan. Sebagai informasi bahwa pernyataan tersebut disampaikan Sundar Pichai sebelum layanan Google AI Overview viral dan menjadi sorotan banyak pihak.

Berdasarkan pernyataan Sundar Pichai itulah, banyak pihak yang memprediksi bahwa permasalahan pada Google AI Overview akan tetap ada beberapa waktu mendatang meski para insinyur Google sudah berusaha dan kerja keras untuk memperbaikinya. Namun untuk menutupi borok dari pihak Google, Sundar Pichai berusaha keras untuk menutupi berbagai masalah yang saat ini terjadi.

Respon Sundar Pichai Terkait Google AI Overview

“Masih ada saat-saat di mana hal tersebut salah, namun saya rasa saya tidak akan melihat hal tersebut dan meremehkan betapa bermanfaatnya hal tersebut pada saat yang bersamaan,” ungkap Sundar Pichai seperti dilansir dari Futurism.

Baca Juga  Cara Mengatasi Tanda Seru Pada Wifi Laptop Dengan Mudah Dan Efektif

“Saya pikir itu cara berpikir yang salah,” tambah Sundar Pichai.

Lebih lanjut, Sundar Pichai terus mencoba untuk meyakinkan publik agar terhindar dari complain dan serangan lainnya.

“Apakah kita membuat kemajuan? Ya, benar,” tambahnya. “Kami benar-benar telah membuat kemajuan ketika kami melihat metrik faktualitas dari tahun ke tahun. Kami semua memperbaikinya, tapi masalah ini belum terselesaikan,” tutur Sundar Pichai.

Baca juga: Bikin Poto Profil dengan AI Bakal Jadi Tren, WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Create AI Profile Picture!

Kegemparan Dunia Maya Terkait Google AI Overview

Terlepas dari optimisme yang terus menerus disampaikan oleh Sundar Pichai terhadap produknya Google AI Overview beserta kegunaannya, tetap saja berbagai masalah yang ditemukan pada layanan tersebut menciptakan kegemparan di ruang lingkup dunia maya.

Para pengamat memberikan berbagai bukti nyata melalui hasil informasi yang mereka dapatkan selama menggunakan Google AI Overview. Adanya fakta tersebut, membuat perusahaan teknologi Google menjadi ternodai. Padahal selama ini Google Search sendiri sudah banyak mendapatkan kepercayaan publik sejak awal berdirinya.

Tanggapan dari Para Pakar Teknologi

Menurut tanggapan dan keterangan yang disampaikan oleh Britney Muller seorang konsultan AI sekaligus pakar SEO melalui X/ Twitter, banyak orang yang berharap bisa mendapatkan hasil akurat setelah memanfaatkan AI dibanding dengan metode tradisional yang selama ini banyak digunakan. Namun ternyata, hasilnya masih jauh dari harapan.

Demi bisa bersaing di tangga teratas teknologi, Google rela mengambil resiko besar melawan OpenAI dan Perplexity. Padahal tujuan OpenAI dan Perplexity berbeda dengan Google, di mana mereka lebih fokus pada pengembangan AI untuk kasus pemakaian yang lebih besar dan memiliki nilai lebih, sementara Google menargetkan pengembangan AI untuk tujuan penelusuran.

Baca Juga  Deretan Fitur Baru Canva Berbasis AI, Kerja Desainer Bisa Makin Sat Set

Melihat berbagai tanggapan yang disampaikan oleh Sundar Pichai di banyak kesempatan, tampaknya di masa mendatang baik Google dan AI masih akan melewati berbagai masalah yang membutuhkan penanganan lebih lanjut.

Komentar