Publisher game Electronic Arts (EA), baru-baru ini resmi merilis game terbarunya berbasis mobil di platform ios dan Android bertajuk EA Sports FC Tactical pada hari Kamis (23/05).
Untuk saat ini game EA Sports FC Tactical masih bisa dinikmati secara gratis di beberapa negara seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Taiwan, Macau hingga Hong Kong.
Secara garis besar, game EA Sports FC Tactical merupakan kolaborasi atau perpaduan antara role playing game (RPG) berbasis giliran (turn based) dan permainan sepak bola. Jadi dalam hal ini, penggiringan bola maupun perebutan bola dilakukan secara bergantian ke gawang musuh. Bukan ditampilkan dan dimainkan secara real time seperti halnya pada game EA Sports FC 24 atau EA Sports FC Mobile.
Daftar Isi
ToggleGambaran Umum Game EA Sports FC Tactical
Secara umum, game EA Sports FC Tactical digambarkan dalam sebuah papan permainan dengan tambahan hiasan lencana khusus bergambar karakter pesepak bola. Di mana karakter tersebut menunjukkan body language sedang berperan sebagai pelatih tim profesional.
Dari sisi pengguna, mereka diberikan keleluasaan untuk bisa menggerakkan lencana sesuai keinginan atau sesuka hati. Sudut pandang permainan akan mengalami perubahan secara otomatis setelah mendekati pemain dari tim musuh. Di mana sudut pandang atas (top down) akan mengalami perubahan menjadi sudut pandang orang ketiga (third person).
Para pemain juga bisa mencoba berbagai tindakan seperti shoot, passing hingga dribble. Berhasil atau tidaknya pemain melakukan tindakan dan aksi, bisa dilihat dengan jelas melalui atribut Player Rating yang disematkan pada masing-masing pemain sepak bola. Jika rating yang disematkan semakin tinggi, maka kesempatan untuk meraih keberhasilan pun juga akan semakin besar.
Setiap pemain sepak bola tidak ada yang memiliki rating sama, bisa dipastikan semuanya berbeda. Selanjutnya, para pemain sepak bola diberi kesempatan untuk menaikkan level ratingnya masing-masing. Baik dilakukan dengan menggunakan Coins atau bisa juga dengan material EXP. Dua material tersebut bisa pemain dapatkan setelah menyelesaikan misi pertandingan (match)
Baca juga: Terbaru dari Google! Pengguna Bisa Bikin Game Dino Run Sendiri dengan AI
Mekanisme RPG Game EA Sports FC Tactical Gratis

Tidak berhenti disitu saja, setiap pemain sepak bola yang ada di game EA Sports FC Tactical sudah ditentukan berdasarkan tipenya sendiri-sendiri. Misalnya saja seperti berdasarkan Speed, Technique, dan Power. Nantinya, Anda sebagai pemain bisa dengan leluasa memilih tipe mana yang paling disukai dan dianggap paling cocok.
Para pesepak bola yang sudah dibekali dengan tipe unggl, mempunyai peluang yang lebih besar untuk meningkatkan kekuatannya selama beradu mekanik dengan tim musuh. Jika digambarkan, penggunaan sistemnya menyerupai mekanisme elemen yang ada pada game Pokemon dan game Genshin Impact.
Aspek Sepak Bola Pada Game EA Sports FC Tactical
Jika dibahas lebih dalam, game EA Sports FC Tactical menyediakan lebih dari 5.000 pemain yang berasal dari latar belakang Premier League, Serie A Tim, Ligue 1 Uber Eats, Bundesliga, Laliga EA Sports dan masih banyak lagi.
Setiap gamer mempunyai kesempatan yang sama bisa bermain sebagai pemain professional dan populer. Termasuk menjadi Virgin van Dijk, Federico Chiesa, Jude Bellingham, Son Heung Min, Erling Haaland dan lain sebagainya.
Bagi Anda yang ingin mencoba dan mendownload game EA Sports FC Tactical, silahkan klik link di bawah ini:
1.Link untuk Android: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.ea.gp.tacticalfootball&pli=1
2.Link untuk ios: https://apps.apple.com/us/app/ea-sports-fc-tactical/id1583973420
Nah, itulah informasi tentang game EA Sports FC Tactical terbaru yang bisa dinikmati secara mobile baik di Android maupun ios. Semoga bisa menambah wawasan Anda seputar dunia game terkini ya!