Skip to content

Resmi Buka Pendaftaran Seleksi Film Lokus 4, Fesbul: Hanya Untuk Sineas Bali, NTB dan NTT

Fesbul 2024

Fesbul (Festival Film Bulanan) kini tengah resmi membuka seleksi bertajuk Fesbul Lokus 4 yang ditujukan untuk beberapa wilayah saya seperti Bali, NTB dan NTT.

Periode pendaftaran mulai dibuka pada tanggal 2 Mei 2024 hingga 15 Mei 2024. Diharapkan para sineas yang notabene berkecimpung di dunia perfilman untuk segera menyiapkan berbagai karya terbaik yang dimiliki sehingga bisa mengikuti setiap tahapan seleksi yang ditentukan.

Etienne Caesar sebagai Festival Director mengungkapkan bahwa seleksi film Fesbul yang digelar pada tahun ini menerapkan sistem zonasi dengan tujuan memberi peluang seluas-luasnya dan setara bagi semua peserta sehingga bisa menampilkan hasil karya serta kreativitas terbaiknya.

“Tujuan utama dari penyelenggaraan Fesbul tahun ini adalah untuk menyediakan wadah dan ruang bagi para sineas lokal sehingga mereka bisa mempertontonkan masing-masing bakat yang dimiliki serta mendorong perkembangan inovasi di dunia perfilman di dalam negeri,” ungkap Etienne Caesar Festival Director pada hari Sabtu (11/05).

Sepanjang dibukanya Fesbul 2024, pihaknya sudah mengantongi lebih dari 150 film yang disajikan dalam berbagai genre yang disubmit oleh para sineas. Hal ini tentu saja bisa menjadi gambaran bahwa para sineas mempunyai semangat yang begitu besar selama mengikuti festival tahunan kali ini.

Daftar Syarat dan Ketentuan Fesbul 2024

Di tahun 2024 ini, Fesbul sudah mempublikasikan syarat dan ketentuan kategori film pendek. Yang mereka inginkan terkait dengan kategori film pendeknya meliputi cakupan fiksi, animasi, dokumenter dan eksperimental yang diproduksi dengan durasi minimal 10 menit dan maksimal adalah 15 menit. Selain itu, terdapat syarat lainnya yakni proses produksi film harus dilakukan setelah bulan Juni 2023 dengan tujuan untuk memastikan relevansi dan kebaruan setiap film yang dibuat.

Baca Juga  Bentuk Cinta Untuk Anak-anaknya, John Krasinski Hadirkan Film IF Imaginary Friends

“Tanpa terkecuali, kami mengundang semua sineas untuk ikut berpartisipasi pada Fesbul 2024 kali ini. Momen ini juga bisa digunakan sebagai ajang dalam merayakan keberagaman bakat pada sineas lokal di ranah perfilman dalam negeri. Secara bersama-sama, mari kita usahakan dan hasilkan berbagai cerita dengan kualitas terbaik dan yang terpenting bisa menginspirasi banyak orang,” ungkap Etienne Caesar Festival Director.

Baca juga: 7 Rekomendasi Film Dokumenter Musisi Dunia, Intip Kehidupan di Belakang Layar

Cakupan Genre Fesbul 2024 Semakin Diperluas

film lokus 4

Etienne Caesar Festival Director juga turut menambahkan bahwa pada Fesbul 2024 kali ini pihaknya telah berkomitmen untuk membuat cakupan genre film pendek menjadi lebih luas. Sehingga ruang eksplorasi berbagai ide baru hingga pengalaman yang diberikan kepada semua penonton menjadi lebih beragam selama memproduksi film Indonesia.

Nantinya dua film yang berhasil menjadi karya terbaik dari setiap Lokus, akan dimasukkan ke dalam nominasi di Penganugerahan Festival Film Bulanan 2024. Keuntungan lain yang bisa dinikmati para sineas terbaik ialah mendapat kesempatan emas untuk berpartisipasi langsung dalam gelaran film market festival film internasional tahun depan yakni tahun 2025 mendatang.

Perluasan Genre Membuat Para Sineas Bersemangat

Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya yang banyak keterbatasan, Fesbul 2024 justru memberi ruang yang lebih luas kepada para sineas. Mereka yang tidak mempunyai kesempatan di tahun lalu, bisa mengikuti dan ikut berkompetisi pada Fesbul kali ini.

Syarat dan ketentuan baru ini pun disambut dengan gegap gempita oleh para sineas, karena mereka diberikan hak atas ruang dan kesempatan yang setara untuk bisa memamerkan hasil karya sesuai genre masing-masing. Dengan begitu, keberagaman film pendek pada Fesbul 2024 akan semakin banyak melahirkan sineas-sineas berbakat di semua genre film.

Baca Juga  Fakta Baru Pembuatan Film Vina: Sebelum 7 Hari, Keluarga Eky Tak Setuju!
Komentar