Skip to content

7 Game Simulator Android, Pengalaman Jadi Juragan Kos di Landlord Sim

Game Simulator Android

Game simulator menawarkan pengalaman bermain yang unik dan berbeda dari genre game lainnya. Pemain akan diajak untuk merasakan bagaimana rasanya menjalani suatu profesi atau aktivitas tertentu dengan cara yang realistis dan mendetail. Jenis game ini bisa dimainkan di PC maupun smartphone. Berikut ini beberapa rekomendasi game simulator android.

Game Simulator Android Bisa Dimainkan Saat Senggang

Rasakan main game seru bertani hingga membangun kota.

1. Stardew Valley

Stardew Valley

Suka berkebun dan memelihara hewan? Stardew Valley adalah pilihan game yang tepat. Di sini, Anda akan mengelola lahan perkebunan, mulai dari menanam, merawat, hingga memanen hasil panen. Pemain juga bisa berinteraksi dengan penduduk desa, membangun pertemanan, dan menemukan pasangan.

Tak hanya bertani, permainan semakin seru ketika pemain harus melawan monster di gua dan sekitar peternakan. Anda juga ikut merasakan musim yang berbeda dengan perubahan cuaca yang unik. Ikuti serunya berpetualangan menjelajahi gua, menemukan harta karun, hingga mendekorasi rumah sesuai selera.

2. SimCity BuildIt

SimCity Buildit
SimCity Buildit

Di game ini Anda akan menjadi seorang walikota, tugasnya membangun kota impian dengan berbagai macam bangunan dan infrastruktur. Sebagai walikota di game simulator Android ini, Anda harus mengatur keuangan kota, menjaga kelancaran arus lalu lintas, mengatur air dan listrik untuk warga, serta memastikan penduduk kota hidup bahagia.

3. SAKURA School Simulator

Cara Main Game Sakura School Simulator

Game simulator sekolah yang penuh dengan aksi dan petualangan. Pemain akan melakukan berbagai aktivitas seperti bersekolah, mengikuti kelas, mengikuti klub, hingga melakukan kenakalan. Anda juga dapat berinteraksi dengan berbagai karakter dan menyelesaikan berbagai misi yang menarik.

Baca Juga  Masih Menjadi yang Terkuat! Berikut 3 Daftar Hero Role Fighter ML

Selain di sekolah, pemain bisa menjelajahi Sakura Town dan mengobrol dengan warga kota. Bahkan pemain juga dapat berkunjung ke rumah karakter lain kapan saja. Sayangnya, game ini membutuhkan handphone dengan RAM minimal 3 GB dan chipset Snapdragon 820 ke atas.

4. Landlord Sim

Rent Please Landlord Sim

Game simulator android ini mengajak Anda menjadi juraga kost. Sewakan kamar-kamar ke para pekerja atau non-pekerja, bahkan bisa merekrut penyewa sendiri. Upgrade setiap kamar dengan fasilitas dan furniture baru. Bangun tempat makan, laundry, dan ruang gym. Semakin lengkap fasilitas kamar dan kos, semakin mahal harga sewanya. Prioritaskan kepuasan penyewa, jangan sampai buat mereka marah.

5. The Sims Mobile

The Sims Mobile

Pemain dibebaskan mengatur karakter sendiri, membangun rumah, dan membentuk komunitas virtual. Anda juga boleh memiliki penampilan, kepribadian, dan karier di permainan. Terdapat fitur sosial dimana pemain bisa berinteraksi dengan karakter lainnya. Game dapat diunduh di Play Store, dan dapatkan banyak item untuk meningkatkan game.

6. Big City Life Simulator

Big City Life Simulator

Big City Life Simulator hadir untuk memberikan pengalaman simulasi kehidupan di kota besar yang realistis dan menantang. Anda berperan sebagai karakter yang harus mengelola berbagai aspek kehidupan, seperti energi, mood, dan rasa lapar. Dalam game ini, pemain harus bekerja untuk mendapatkan uang. Ada berbagai pekerjaan tersedia dan Anda akan dibayar setelah tugas selesai.

7. Flight Pilot Simulator 3D

Flight Pilot Simulator 3D

Saatnya merasakan sensasi menjadi pilot dan mengeksplorasi dunia lewat game simulator ini. Pemain bisa memilih ingin mengendarai jenis pesawat mana, mulai dari pesawat tempur, helikopter, hingga pesawat komersial. Kontrol game mudah dipahami dan intuitif, serta pilihan kamera lengkap untuk melihat pesawat dari berbagai sudut pandang.

Baca Juga  Base Game COC Terbaik Sepanjang Tahun 2024, Apa Saja?

Game-game simulator di atas bisa menjadi pilihan untuk mengisi waktu senggang. Gameplay-nya menarik dan mengajak Anda untuk menjadi apa saja yang diinginkan. Mulai dari petani, peternak, pilot, walikot, hingga karakter yang selama ini Anda impikan. Tapi sebelumnya pastikan handphone mempunyai spesifikasi cukup untuk game-game tersebut.

Komentar