Skip to content

5 Drama yang Pernah Dibintangi Chun Woo Hee, Istri Jang Ki Yong di The Atypical Family

drama yang pernah dibintangi chun woo hee

5 drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee berikut ini barangkali bisa menjadi inspirasi tontonanmu diwaktu luang. 

Chun Woo Hee merupakan aktris asal Korea Selatan kelahiran tahun 1987 yang telah memulai karir beraktingnya dari tahun 2004 saat ia masih berada di sekolah menengah atas. Meski belum memiliki banyak projek drama, tetapi Chun Woo Hee telah membintangi lebih dari 30 film selama masa karirnya.

Lalu, apa saja drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee? Berikut telah kami rangkumkan untukmu.

Drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee

Argon (2017)

Argon

Drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee pertama ada Argon. Drama ini mengangkat cerita tentang reporter yang mencoba memerangi berita hoaks. Dalam drama ini, Chun Woo Hee berperan sebagai Lee Yeon Hwa, seorang reporter kontrak yang baru bergabung dengan tim program pelaporan investigasi bernama Argon.

Bersama tim tersebut Lee Yeon Hwa berusaha memberantas informasi hoaks meski upayanya kerap dihalangi oleh orang-orang stasiun TV.

Drama yang berkisah tentang orang-orang yang bekerja di bidang penyiaran berita ini bisa kamu tonton di Netflix.

Be Melodramatic (2019)

Be Melodramatic

Drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee selanjutnya ada Be Melodramatic yang ia bintangi bersama sejejer aktor dan aktris ternama Korea saat ini seperti Jeon Yeo Been, Ahn Jae Hong, Gong Myung, dan masih banyak lagi.

Drama bertema slice of life penuh komedi dan romansa ini akan bercerita tentang kehidupan sekelompok sahabat yang tinggal bersama. Meski tinggal dan bersahabat, mereka memiliki masalah dan kehidupan masing-masing.

Baca Juga  Bukan Cuma Jago Akting, Deretan Aktor dan Aktris Korea Ini Juga Jago Nyanyi!

Pada drama ini, Chun Woo Hee berperan sebagai Lim Jin Joo yang merupakan seorang penulis naskah drama dengan karakter unik. Kemudian ada Lee Eun Jung (Jeon Yeo Been) yang bekerja sebagai sutradara dokumenter yang memiliki trauma. Lalu ada pula Hwang Jan Joo (Han Ji Eun) seorang ibu tunggal yang bekerja di bidang marketing. 

Penonton akan diajak menyaksikan perjalanan hidup ketiga orang tersebut dengan orang-orang di sekitar mereka. 

Membahas soal cinta, persahabatan, dan juga keluarga, Be Melodramatic bisa kamu tonton di Netflix/

Delightfully Deceitful (2023)

Delightdully Deceitful edited

Delightfully Deceitful merupakan drama Korea yang dibintangi Chun Woo Hee bersama aktor Kim Dong Wook. Pada drama, Chun Woo Hee memerankan Lee Ro Woom, seorang penipu ulung yang tak memiliki empati. Kemudian dia bertemu dengan seorang pengacara yang memiliki sifat sangat berbalik dari dirinya dimana pengacara tersebut memiliki empati yang tinggi hingga terkadang mengganggu pekerjaannya sebagai pengacara.

Memainkan karakter yang unik, drama Chun Woo Hee satu ini bisa kamu tonton di Viu.

The Atypical Family (2024)

Chun Woo Hee di The Atypical Family edited

Drama The Atypical Family merupakan salah satu projek drama Chun Woo Hee di tahun 2024. Beradu akting dengan aktor Jang Ki Yong, pada drama Chun Woo Hee memerankan seorang perempuan bernama Do Da Hae yang memiliki rahasia misterius tentang kehidupannya. Suatu hari, Do Da Hae menyelamatkan Gwi Joo (Jang Ki Yong) yang tenggelam di laut. Dari sana, takdir seolah mempertemukan mereka kembali. Do Da Hae kemudian mulai dekat dengan keluarga Gwi Joo yang memiliki kekuatan supernatural unik. Mereka senang menyambut kedatangan Do Da Hae tanpa tahu maksud asli darinya.

Masih on-going, drama ini bisa kamu tonton di Netflix.

Baca Juga  Rekomendasi Drama Korea Sageuk Populer yang Anti Boring

The 8 Show

Chun Woo Hee di The 8 Show

Drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee terbaru ada The 8 Show. Drama yang diadaptasi dari webtoon ini bercerita tentang sekumpulan orang yang ditempatkan di sebuah bangunan untuk kemudian bertarung demi memenangkan uang dalam jumlah besar. Berperan bersama aktor dan aktris lainnya seperti Ryu Junyeol dan Lee Yul Em, drama dengan tema survival ini bisa kamu saksikan di Netflix.

Itu dia 5 drama yang pernah dibintangi Chun Woo Hee. Kalau film, kamu sudah nonton film Chun Woo Hee yang mana saja?

Komentar