Skip to content

4 Cara Mengatasi HP Oppo Bootloop Paling Gampang

Cara Mengatasi HP Oppo Bootloop

Bootloop adalah masalah yang sering menghantui pengguna smartphone, termasuk HP Oppo. Kondisi ini ditandai dengan HP yang terjebak dalam siklus restart tanpa henti, sehingga tidak dapat digunakan seperti biasanya. Hal ini tentu mengganggu aktivitas dan membuat frustrasi. Namun jangan khawatir, berikut ini ada beberapa cara mengatasi HP Oppo bootloop.

Trik Ampuh untuk Memperbaiki HP Oppo Bootloop

Sesuaikan perbaikan dengan jenis bootloop yang dialami.

1. Restart HP pada Oppo Seri Lama

Oppo seri lama identik dengan baterai lepas, bukan tanam. Sebelum mengatasi bootloop di seri lama, lepaskan dulu beberapa komponen seperti baterai, SIM, dan SD card. Anda bisa me-restart handphone ketika tiba-tiba hang atau stuck di bootloop ringan. Atau boleh langsung melepas baterai jika restart juga tidak berjalan. Kemudian, lakukan cara berikut ini:

  • Matikan handphone, lalu lepas baterai, SIM card, dan kartu SD
  • Diamkan selama 3-5 menit
  • Pasang tiga komponen tersebut
  • Nyalakan kembali HP Oppo

2. Matikan Ponsel Oppo Seri Baru

Bootloop pada smartphone bisa terjadi karena pengguna menginstall aplikasi dari sumber tidak resmi. HP Oppo bootloop berarti Anda sudah mengunduh suatu aplikasi ilegal. Pada seri Oppo terbaru mungkin cara mengatasinya hampir sama dengan versi lama, tetapi Anda tidak bisa melepaskan baterainya. Ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Matikan ponsel ketika sedang bootloop
  • Lepas kartu SIM dan kartu SD
  • Biarkan handphone istirahat selama 3 menit
  • Pasang kembali kartu SIM dan kartu SD
  • Nyalakan ponsel, tunggu sampai bootloop tidak aktif lagi
Baca Juga  Hati-hati!!! Ketahui 5 Cara Mengetahui HP Disadap Berikut Ini

3. Lakukan Wipe Data

Jika bootloop lumayan parah, maka Anda perlu melakukan wipe data atau hard reset. Cara ini bisa dilakukan melalui Recovery Mode atau ColorOS Recovery. Namun, resikonya trik ini akan mengembalikan sistem ke pengaturan pabrik dan menghapus semua data di memori internal. Berikut ini cara mengatasi HP Oppo bootloop:

  • Pastikan dulu baterai handphone penuh
  • Tekan tombol Power + Volume Up secara bersamaan
  • Masuk ke menu ColorOS Recovery Mode Oppo
  • Pilih Wipe Data atau Factory Reset
  • Pilih Format Data, klik OK
  • Masukkan PIN atau pola kunci jika diminta
  • Tunggu proses selesai
  • Restart atau Reboot handphone

4. Flashing HP Oppo

Solusi terakhir untuk mengatasi bootloop adalah melakukan flashing. Cara ini bisa dilakukan melalui PC dengan mengunduh ROM atau Firmware Oppo. Langkah-langkah sedikit ribet tapi Anda bisa mengikuti panduan di bawah ini:

  • Pertama, download Firmware Oppo terlebih dahulu
  • Pindahkan Firmware ke memori eksternal atau MicroSD, pastikan tempatnya di luar folder
  • Pastikan daya bateri handphone penuh
  • Lakukan proses flashing sesuai instruksi

Penyebab HP Oppo Terjebak Bootloop

Bootloop pada HP Oppo bisa terjadi karena berbagai faktor, baik dari segi software maupun hardware.

1. Ada Bugs di Android

Bootloop juga bisa disebabkan oleh kesalahan pada sistem Android atau ColorOS, terutama jika versi yang digunakan masih dalam tahap beta atau ketika melakukan flashing OS dari custom ROM.

2. Handphone Sudah di Root

Pengguna melakukan rooting perangkat untuk mendapatkan akses yang lebih luas pada kustomisasi dan fitur-fitur tambahan. Namun, perlu diingat bahwa proses rooting dapat membawa risiko kerusakan pada ponsel dan berujung pada bootloop.

Dengan mengikuti cara-cara di atas, Anda dapat mengatasi bootloop sebelum smartphone semakin rusak. Namun, pastikan Anda sudah membackup semua data penting. Jika cara di atas kurang ampuh dan masih terjadi bootloop, segera bawa handphone ke service center resmi Oppo.

Baca Juga  5 Pertanda Anda Harus Ganti Smartphone
Komentar