Skip to content

Bakal Rilis September 2024, Apple Mengklaim iPhone 16 Pro Lebih Ramping & Tipis

iphone 16 pro

Baru-baru ini Apple dikabarkan tengah mengerjakan proyek terbarunya yakni iPhone 16 Pro yang digadang-gadang bakal mempunyai body yang lebih ramping dan juga tipis. Dari kebiasaan yang dilakukan perusahaan Apple, biasanya mereka selalu meluncurkan setiap produk terbarunya bertepatan dengan gelaran Worldwide Developers Conference (WWDC) setiap bulan Juni.

Namun berdasarkan dengan banyak rujukan yang beredar, tampaknya pihak Apple belum ada rencana untuk memperkenalkan seri terbarunya iPhone 16 Pro ke khalayak ramai melalui Worldwide Developers Conference (WWDC) 2024. Kemungkinan besar pihak Apple justru bakal mulai memperkenalkan iPhone 16 Pro pada bulan September 2024 mendatang.

Prediksi Perilisan Seri iPhone 16 Pro Beserta Ukurannya

Merujuk pada informasi yang dibagikan oleh GSMArena pada hari Selasa (04/06), diprediksikan bahwa iPhone 16 Pro bakal hadir dengan pilihan varian Pro Max. Untuk ukuran iPhone 16 Pro sendiri dirumorkan lebih ramping setipis 1,2 milimeter. Sementara untuk iPhone 16 Pro Max dikabarkan memiliki ketebalan yang berbeda yakni 1,5 milimeter.

Jika iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max benar-benar mengadopsi ukuran tersebut, maka sudah termasuk dalam kategori sangat tipis untuk smartphone high level yang mendapat dukungan langsung dengan teknologi terbaru.

Dibandingkan dengan generasi pendahulunya yang saat ini masih terus mengejar target penjualan, iPhone 15 Pro diketahui memiliki ukuran 1,71 milimeter. Setidaknya terdapat perbedaan 0,5 milimeter lebih tebal.

Meskipun dari segi perubahan ukuran tidak terlihat begitu menonjol, pihak Apple berharap dari sisi pengguna bisa merasakan kenyamanan yang lebih baik lagi dari waktu ke waktu seiring dengan terus dikembangkannya iPhone.

Baca Juga  Resiko Penyadapan Smartphone Mengintai di Sekitar Kita, Simak Cara Mencegahnya!

Spekulasi dari Berbagai Analis Teknologi Global

warna iphone 16

Banyak analis teknologi global yang menyatakan pendapatnya bahwa hadirkan iPhone 16 Pro diduga kuat bisa memberikan arah baru seperti apa wujud dari perangkat teknologi masa kini dan masa yang akan datang. Mereka pun mengklaim munculnya iPhone 16 Pro dan Pro Max bisa menandingi atau bahkan melampaui spesifikasi yang ditawarkan pada layar Galaxy S24. Di mana sampai saat ini Galaxy S24 menjadi smartphone paling tipis yang akan menjadi sejarah baru setelah resmi dirilis nanti.

Terlepas dari ukuran body iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max, belum banyak analis global yang membeberkan seperti apa detail spesifikasi keduanya. Yang jelas, beberapa bocoran sempat beredar di internet menyatakan bahwa smartphone jebolan Apple tersebut mungkin menghadirkan lensa telephoto tetraprimas 5x yang saat ini disematkan pada iPhone 15 Pro Max, kemudian sensor ultrawide 48 megapiksel (iPhone 15 Pro dan Pro Max hanya 12 megapiksel) dan memiliki kepadatan baterai yang lebih tinggi serta lebih baik dibanding generasi-generasi sebelumnya.

Baca juga: Jelang Gelaran Forum AI Global 2025, UNESCO Desak Indonesia Jadi Tuan Rumah!

Bocoran Warna iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max

Ming Chi Kuo yang dikenal sebagai analis Apple kenamaan, baru-baru ini mengungkap bahwa iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max akan tersedia dalam dua opsi warna.

Dilansir dari cuitan yang diunggah oleh Ming Chi Kuo pada hari Senin (20/05), iPhone 16 dan iPhone 16 Plus diprediksi bakal mempertahankan pilihan warna andalannya yakni black, green hingga pink. Sementara untuk warna yellow, sepertinya akan dilepas oleh Apple dan diganti dengan warna white.

Baca Juga  Resmi Jadi Brand Ambassador! Axioo Seri Hype Bakal Rilis Edisi Khusus JKT48

Sedangkan versi premiumnya yakni iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max, kemungkinan besar bakal tersedia 4 warna meliputi, grey, white, silver dan black. Dua warna lain rose titanium dan blue titanium yang ada pada generasi sebelumnya, kemungkinan besar akan dilepas.

Apakah rumor dan spekulasi baik dari media hingga analis global sepenuhnya benar? Yang jelas semua pendapat tersebut sifatnya hanyalah prediksi berdasarkan petunjuk-petunjuk yang didapatkan dari sumber internal maupun publikasi dari pihak Apple.

Bagi Anda yang sudah tidak sabar dengan perilisan iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max, mari kita tunggu dan buktikan pada bulan September mendatang jika memang benar dirilis pada bulan tersebut.

Komentar