Skip to content

5 Hero Mobile Legend Paling Kuat dan Mematikan

hero mobile legend

Bermain Mobile Legend (ML) tentu seru dan menyenangkan. Terutama ketika Anda bisa memenangkan permainan di mode ranked. Karena hal ini menunjukkan kemampuan game para gamer. Jika Anda ingin meningkatkan rank dengan cepat maka ketahuilah beberapa hero Mobile Legend paling kuat dan mematikan saat ini.

Karena, jika Anda bisa menggunakannya dengan baik maka permainan akan menjadi lebih mudah. Walaupun demikian, pastikan Anda memiliki kerja sama yang baik dengan tim masing-masing agar peluang kemenangan menjadi lebih besar.

Hero Mobile Legend Paling Kuat

Setiap hero Mobile Legend sebenarnya sangat kuat namun bergantung dari kemampuan penggunanya. Selain itu, Anda harus bisa menentukan timing yang tepat untuk war, menyerang ataupun menghancurkan turret. Walaupun demikian, terdapat beberapa hero yang bisa digunakan untuk bermain dan meningkatkan ranked lebih tinggi. Adapun beberapa hero Mobile Legend terbaik berikut ini, yaitu:

1. Paquito

MLBB Paquito

Hero yang dibuat mirip dengan petinju dunia Manny Pacquiao ini tidak perlu diragukan lagi. Banyak gamer Mobile Legend yang menggunakannya karena damage dan pola serangannya yang sulit ditangkal.

Terlebih, hero ini memiliki skill set yang membuatnya sulit untuk diserang. Paquito juga memiliki skill shield yang membuatnya semakin sulit untuk dikalahkan oleh lawan. Anda bisa memadukan skill ini bersama dengan item damage dan revive. Karena dengan dua jeni item tersebut, Paquito akan menjadi lebih sulit dikalahkan oleh lawan.

2. Parsha

parsha mobile legend wallpaper 1024x579 1

Kebanyakan hero mage memiliki skill yang unit dengan damage yang besar. Salah satu hero Mobile Legend paling kuat dan mematikan untuk tipe ini adalah Parsha. Mengapa? Karena skill yang dimilikinya sangat cocok untuk war baik itu untuk beginning, middle ataupun late game.

Baca Juga  5 Tips Menjadi Support Handal Mobile Legend

Setiap skill Parsha memiliki damage yang besar dan jika kondisi khusus terpenuhi maka lawan akan kena stun. Kemudian, Anda tinggal menggunakan ulti yang nantinya akan menembakkan magic dari atas ke lawan terdekat. Damage yang diberikan sangat besar sehingga sangat membantu ketika war berlangsung.

3. Ling

ling

Tipe hero yang paling menyebalkan dalam Mobile Legend adalah yang bisa bergerak cepat. Karena, dengan hero ini Anda bisa menyerang dan menghancurkan turret dengan mudah lalu kabur menghindari lawan.

Hero yang dapat kabur dengan cepat terbaik adalah Ling. Karena hero ini bisa melewati rintangan layaknya berjalan di line yang datar. Oleh karena itu, melawan Ling sangat melelahkan.

Selain lincah, Ling juga memiliki attack power yang tinggi terutama saat late game. Karena, Ling tidak akan bekerja dengan sempurna jika tidak dipadukan dengan item yang tepat. Walaupun demikian, hero ini tetap mematikan karena bisa memporak porandakan permainan lawan.

4. Granger

granger 1

Hero Mobile Legend paling kuat dan mematikan lainnya adalah Granger yang tergolong tipe marksman. Hero ini sangatlah kuat karena dilengkapi dengan skill DPS, burst dan blink. Jadi, Anda bisa menggunakan skillnya sesuai dengan keadaan war.

Hero ini cukup menyebalkan karena pada dasarnya damage Granger sangat besar. Khususnya ketika memakai ulti berupa bazooka yang memiliki jarak tembak sangat jauh. Damage Granger akan menjadi tidak karuan jika masuk late game karena item damage yang dibutuhkan telah terkumpulkan. Oleh karena itu, banyak gamer yang banned Granger sedari dini untuk menghindari hal tersebut.

5. Popol dan Kupa

popol

Hero marksman berikut ini merupakan salah satu hero tersakit di Mobile Legend. Karena hero ini terdiri dari dua entitas yaitu Popol seorang hunter yang menyerang dengan tombak dan Kupa yang merupakan serigala kesayangannya.

Baca Juga  4 Cara Mudah Mengatasi Data Seluler Tidak Muncul di Android

Popol akan menyerang dari jarak jauh dan Kupa dari jarak dekat. Jadi, hero ini sangat sulit dikalahkan dalam pertarungan satu lawan satu. Terlebih ulti Popol akan membuat Kupa menjadi lebih kuat dan beringas sehingga speed dan damage yang dihasilkan menjadi lebih besar.

Hero ini dapat membuat permainan menjadi lebih mudah dengan cepat. Namun, menggunakannya tidaklah mudah karena Anda harus bisa mengkoordinasikan Popol dan Kupa dengan baik agar bisa mengalahkan lawan dengan cepat.

Hero Mobile Legend paling kuat dan mematikan sebenarnya relatif dan bergantung kepada item dan keahlian Anda dalam menggunakannya. Namun, setiap hero di atas dipastikan sangat kuat serta mematikan sehingga Anda bisa memenangkan permainan ini dengan cepat.

    Komentar