Skip to content

5 Tips Menjadi Support Handal Mobile Legend

support handal mobile legend

Game Mobile Legend sangat seru dimainkan khususnya pada mode ranked. Karena, semakin tinggi rank yang dimiliki maka semakin baik pula kemampuan Anda ketika bermain. Dari sekian banyak peran hero yang ada, support merupakan salah satu peran yang sangat krusial. Karena keberadannya bisa mengubah permainan dalam sekejap. Tentu menjadi pengguna support tidak mudah. Karenanya, Anda harus tahu beberapa tips menjadi support handal Mobile Legend.

Menjadi pengguna hero ini tidaklah mudah, karena seorang support harus bisa mengalah dengan mendahulukan teman setim untuk memperoleh exp dan gold lebih banyak. Oleh karena itu, cukup sulit untuk mendapatkan item support yang dibutuhkan khususnya pada early game.

Tips Utama Menjadi Support Handal Mobile Legend

Walaupun mengembangkan hero ini tidak mudah, bukan berarti perannya harus dihilangkan. Justru sebaliknya, peran support sangat krusial dan wajib ada. Karena, tanpa seroang support handal Mobile Legend maka permainan akan menjadi jauh lebih sulit. Jika Anda tertarik menggunakan hero ini maka ketahuilah beberapa tips yang ada di bawah ini, yaitu:

1. Pilih Support Berdasarkan Kebutuhan Tim

rafaela

Cara pertama agar bisa menjadi support handal Mobile Legend adalah dengan memilih hero terbaik berdasarkan kebutuhan tim. Hal ini sebenarnya mudah dilakukan namun sulit dipraktikkan.

Karena, kebanyakan para gamer Mobile Legend tergolong egois dan mau menang sendiri. Tidak masalah jika memang mereka jago dan bisa menang. Namun, kebanyakan yang terjadi justru sebaliknya, permainan menjadi lebih sulit daripada seharusnya.

Oleh karena itu, cara ini pada umumnya cocok digunakan bagi Anda yang bermain secara party karena bisa disesuaikan dengan kebutuhan tim sendiri. Pemilihan hero ini bisa dilakukan berdasarkan hero yang digunakan tim serta hero yang dipilih lawan.

Baca Juga  5 Game Gratis Terbaik di Tahun 2024

Sebagai contoh, jika teman menggunakan Odette, maka Johnson bisa menjadi hero yang paling tepat karena ultimate Johnson bisa membawa satu rekan tim dan stun lawan ketika terkena serangan. Pada momen ini Odette bisa mengeluarkan ultimate-nya untuk memberikan damage yang besar ke lawan.

Cara lain adalah dengan memilih counter lawan. Semisal untuk hero yang mengandalkan basic attack seperti Hanabi, Moskov, dan lainnya bisa di-counter dengan Belerick. Karena, hero ini akan memiliki pasif yang memberikan damage ke lawan yang menyerangnya dengan basic attack.

2. Fokus Tank atau Healer?

tank

Menjadi support handal Mobile Legend juga bisa mempertimbangkan apakah akan memakai hero tank atau healer. Keduanya sebenarnya berbeda namun akan selalu menggunakan role yang sama yaitu roamer. Oleh karena itu, kedua jenis hero ini akan selalu menggunakan item roamer yang pastinya membuat perolehan exp dan gold berkurang jauh.

Ketika mau memilih support pastikan Anda memperhatikan kebutuhan yang paling tinggi. Jika kebetulan ada hero teman yang cukup tebal seperti Friedrin atau Baxia sebagai jungler maka Anda bisa menggunakan Rafaela atau Angela yang bisa heal dan memberikan support tambahan.

Namun, jika semua anggota tim terlihat menggunakan hero dengan health point yang rendah seperti mage atau marksman maka sebaiknya gunakan tank. Anda bisa menggunakan Minotaur sebagai tank sekaligus healer. Namun, Anda juga bisa memakai tank lain dengan skill yang dibutuhkan ketika war.

3. Kawal Jungler

hayabusa

Pada awal permainan pastikan untuk mengawal jungler atau hyper. Karena, support bisa memberikan heal atau sekedar membantu proses jungler sehingga selesai lebih cepat. Jungler yang bisa naik level lebih cepat dapat memperoleh uang dan exp lebih banyak sekaligus bisa membantu line teman lebih cepat.

Baca Juga  Resmi Diluncurkan Secara Global! Ini Penampakan Realme Buds Air 6 dan Realme Buds Air 6 Pro

Ketika berhasil mengeroyok line lawan, maka lawan akan kewalahan dan semakin sulit mengejar ketertinggalan tersebut. Selain itu, dengan mengawal jungler Anda bisa mencegah lawan untuk berbuat rusuh karena dapat mengganggu jungler tim sendiri. Hal ini memang terkesan sederhana namun bisa memberikan efek yang tinggi pada permainan tim secara keseluruhan.

4. Perhatikan Waktu Turtle dan Lord

lord

Sama seperti sebelumnya, seorang support handal Mobile Legend harus selalu mengawal jungler sekaligus memperhatikan spawn turtle dan lord. Turtle akan muncul pada awal permainan dan jika tim berhasil memperolehnya maka semua anggota tim akan memperoleh tambahan gold, exp dan perisai.

Ketika terjadi kontes turtle dan lord maka tugas support adalah mengganggu lawan dan menjaga hyper agar tidak mati karena hyper/jungler memiliki retry yang bisa digunakan untuk farming. Peran support sangat penting karena bisa menentukan kontes tersebut.

5. Jika Sulit, Cukup Kawal Marksman

beatrix

Terkadang, seorang support handal Mobile Legend harus membuat pilihan pahit terutama ketika permainan berpihak ke lawan. Akibatnya sulit untuk cover teman dan menjaga hyper dari serangan lawan.

Jika ini terjadi, maka support harus membuat pilihan apakah harus menjaga semua tim atau cukup marksman saja untuk beberapa waktu. Tujuannya sederhana agar marksman tidak mudah mati dan bisa mendapatkan item yang dibutuhkan.

Karena, pada late game peran marksman sangat tinggi dan bisa membalikkan keadaan dengan cepat. Tapi, ini hanya berlaku pada marksman yang lihai karena pastinya hero tersebut akan selalu diincar dan tugas support-lah yang menjaga hero tersebut dari serangan lawan.

Tips menjadi support handal Mobile Legend di atas bisa digunakan oleh setiap gamer yang ada. Namun, menerapkannya begitu saja tidaklah mudah dikarenakan Anda harus memperhatikan pergerakan dan arus permainan. Karena, seorang support harus bisa mendukung teman satu tim ketika dibutuhkan khususnya saat war berlangsung.

Komentar