5 drama Korea tentang olahraga berikut ini bisa menjadi inspirasi tontonanmu untuk mengisi waktu luang.
Drama Korea dikenal sebagai tontonan yang memiliki genre dan tema yang beragam dan tidak habis-habis. Tidak hanya soal percintaan atau kejahatan, beberapa drama ini mengambil tema olahraga sebagai latar belakang ceritanya.
Menghadirkan kisah yang penuh perjuangan dan inspiratif dari seorang atlet, drama-drama ini bisa sekali kamu tonton jika sedang butuh motivasi. Apa saja drama tersebut?
Drama Korea tentang olahraga populer
Daftar Isi
ToggleWeightlifting Fairy Kim Bok Jo (2016)

Drama Korea tentang olahraga pertama ada Weightlifting Fairy Kim Bok Jo yang dibintangi oleh Nam Joo Hyuk dan Lee Sung Kyung.
Drama ini menjadi salah satu drama populer pada masa penayangannya, lho. Selain karena memang ceritanya yang menarik dan asik untuk diikuti, alasan lainnya karena drama tersebut menjadi tempat cinlok mantan pasangan Nam Joo Hyuk dan Lee Sung Kyung.
Weightlifting Fairy Kim Bok Jo sendiri berkisah tentang kehidupan para mahasiswa atlet di sebuah universitas. Terdapat Kim Bok Jo (Lee Sung Kyung), seorang atlet angkat besi yang suatu hari bertemu kembali dengan teman masa kecilnya Jung Joon Hyung (Nam Joo Hyuk), seorang atlet renang. Pertemuan mereka yang awalnya dipenuhi ledekan dan saling membenci, kemudian lambat laun berubah menjadi kisah cinta manis dan gemas ala anak muda. Dijamin kamu yang menontonnya akan ikut merasa gemas melihat hubungan di antara dua atlet ini.
Berjumlah 16 episode, drama ringan dengan selipan komedi ini bisa kamu saksikan di Viu.
Racket Boys (2021)

Drama Korea tentang olahraga selanjutnya ada Racket Boys. Drama bertema olahraga, khususnya olahraga bulu tangkis ini bertabur aktor dan aktris muda Korea Selatan seperti Tan Jung Sang, Choi Hyun Wook, Lee Jae In, dan masih banyak lagi.
Drama ini akan bercerita tentang sekelompok remaja yang berjuang untuk mencapai cita-citanya menjadi pemain bulu tangkis nasional. Meski dipenuhi banyak tantangan, namun kebersamaan mereka dan juga dukungan para orang dewasa yang suportif membantu mereka untuk terus maju dan berprestasi. Dijamin kisah para remaja ini akan menghangatkan hatimu.
Fight for My Way (2017)

Fight for My Way bercerita tentang Kang Do Man (Park Seo Joon), seorang atlet taekwondo yang mengalami kemunduran dalam hidupnya, yang membuat cita-citanya menjadi atlet nasional sirna begitu saja. Ia kemudian kembali berlatih taekwondo di tengah kehidupannya yang pas-pasan demi mengejar mimpinya. Selain bercerita tentang Kang Do Man, drama ini juga menampilkan 3 tokoh lainnya yang juga sedang berjuang mencapai cita-cita mereka.
Juga dibintangi oleh aktris Kim Ji Won, drama ini pastinya terasa relate bagi kamu yang juga sedang berjuang dalam mencapai sesuatu.
Love All Play (2022)

Love All Play merupakan drama Korea tentang olahraga selanjutnya. Drama ini akan berkisah tentang kisah cinta dua orang atlet bulu tangkis. Bercerita tentang Park Tae Joon (Chae Jong Hyeop) dan Park Tae Yang (Park Ju Hyun), dua orang atlet bulu tangkis yang memiliki masa lalu kelam dalam karir atletnya. Mereka kemudian dipertemukan sebagai rekan ganda campuran yang membuat kedekatan mereka yang mulanya hanya sebatas di lapangan, berkembang menjadi hubungan yang dipenuhi kegemasan dan kemanisan ala orang kasmaran.
Bertotalkan 16 episode, drama bernuansa anak muda ini bisa kamu saksikan di Prime Video.
Twenty Five Twenty One (2022)

Drama Korea tentang olahraga terakhir ada Twenty Five Twenty One. Meski terkenal sebagai drama yang memiliki kisah romansa antar karakternya yang sweet, drama ini ternyata mengangkat tema olahraga di dalam ceritanya. Yakni berkisah tentang Na Hee Do (Kim Tae Ri), seorang atlet anggar berbakat yang berjuang untuk mencapai cita-citanya sebagai atlet nasional. Lalu juga ada Baek Yi Jin, seorang wartawan olahraga yang terus mendukung dan membantu Na Hee Do dalam mencapai mimpinya.
Meski disebut-sebut sebagai drama tersedih, tetapi drama ini juga memiliki nuansa muda yang penuh semangat lho.
Drama ini bisa kamu saksikan di Netflix dengan total 16 episode.
Itu dia 5 drama Korea tentang olahraga populer yang seru dan memotivasi untuk kamu tonton. Di antara kelima drama tersebut, yang mana nih yang jadi favoritmu?