Memiliki rumah sendiri merupakan idaman banyak orang. Karena, rumah sangatlah penting bagi kehidupan. Akan tetapi, harga rumah atau properti secara umum meningkat secara eksponensial sedangkan pendapatan meningkat dengan sangat perlahan. Oleh karena itu, Anda harus tahu cara menabung untuk membeli rumah dengan gaji pas-pasan.
Dengan mengetahui dan mempraktikkan cara ini Anda bisa memiliki rumah idaman sesuai dengan keinginanmu. Baik itu dari sisi bentuk, desain, model maupun dari budget yang dibutuhkan. Akan lebih baik lagi jika Anda juga membeli asuransi agar bisa memberikan jaminan perlindungan atas risiko-risiko yang mungkin terjadi, seperti rumah kebanjiran, kebakaran, atau rusak karena huru-hara.
Daftar Isi
ToggleBeberapa Cara Menabung untuk Membeli Rumah
Sebenarnya banyak cara menabung untuk beli rumah tanpa kredit yang bisa dipraktikkan. Namun, pastikan Anda memilih beberapa cara yang terlihat lebih menjanjikan dan paling sesuai dengan keadaan dan kebutuhan masing-masing.
Anda juga bisa mengkombinasikan berbagai cara yang ada di bawah ini sehingga hasilnya menjadi lebih maksimal. Adapun beberapa cara menabung untuk membeli rumah yang dapat Anda gunakan antara lain:
1. Buatlah Rencana Keuangan yang Tepat

Sebelum memutuskan untuk membeli rumah, Anda harus melakukan perencanaan keuangan terlebih dahulu. Perencanaan keuangan merupakan bagian yang paling krusial karena tanpa mengetahui kekuatan keuangan tersendiri maka Anda akan kesulitan untuk bisa membeli rumah. Oleh karena itu, cara menabung untuk membeli rumah yang paling awal adalah selalu membuat rencana yang matang dan tepat.
Perencanaan keuangan biasanya terdiri dari 2 yaitu bagaimana memperoleh dana yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan serta menentukan bagaimana mengelolanya. Oleh karena itu, Anda harus menghitung berapa banyak pemasukan yang didapat setiap bulannya, lalu tentukan rumah dan harga yang diinginkan.
Lakukan proyeksi secara real dan perkirakan Anda membutuhkan waktu berapa lama jika ingin membelinya secara cash maupun secara kredit.
Inti utama dari perencanaan keuangan ini adalah agar Anda bisa memenuhi keinginan membeli rumah tetapi tetap bisa beraktivitas seperti biasanya layaknya sebelum membeli rumah.
2. Dahulukan Melunasi Hutang

Cara menabung untuk membeli rumah lainnya dengan menyelesaikan berbagai utang yang ada. Jika Anda memiliki hutang maka dahulukan untuk melunasi hutang tersebut terlebih dahulu. Mengapa? Karena hutang wajib dibayar dan hal ini akan mengacaukan keuangan jika nanti Anda ingin membeli rumah. Terlebih jika dilakukan secara bersamaan.
Jika terdapat kredit lain seperti kendaraan atau konsumsi maka sebaiknya Anda hal tersebut terlebih dahulu. Hal yang sama juga jika Anda memiliki hutang personal dengan teman, saudara, ataupun keluarga. Seusai Anda melunasi semua hutang maka Anda baru bisa melakukan perencanaan keuangan yang baik.
3. Buat Target Menabung

Menabung merupakan hal wajib agar Anda bisa mendapatkan rumah yang diidam-idamkan. Target menabung haruslah dibuat dengan perhitungan yang matang agar proyeksi yang dilakukan benar dan tepat.
Anda bisa menabung dengan jumlah berapa pun. Sebagian besar orang melakukan cara menabung untuk membeli rumah dengan gaji 1, 2 atau 5 juta setiap bulannya bahkan kurang. Tentu lebih banyak uang yang ditabung maka perolehan rumah akan menjadi lebih cepat.
Oleh karena itu, sebelum memulai menabung pastikan Anda telah membuat target harga rumah. Kemudian, hitung waktu perkiraan memperolehnya untuk berapa tahun. Semakin lama waktu yang ditentukan maka Anda bisa menyicil dengan jumlah uang lebih sedikit. Begitu juga sebaliknya, jika ingin membuatnya lebih cepat maka besarkanlah nominal tabungan rutin Anda.
Tapi, Anda harus ingat pastikan uang yang ditabung terpisah dari kebutuhan bulanan. Karena menabung ini tidak akan berjalan lancar jika terus-menerus diambil setiap bulannya.
4. Berinvestasi

Jika Anda hanya fokus menabung, maka butuh waktu yang sangat lama untuk mendapatkan rumah tersebut. Karenanya, berinvestasi menjadi salah satu pilihan terbaik agar Anda dapat lebih cepat memperoleh rumah tersebut. Investasi yang dilakukan bisa beragam dan dapat Anda campur sesuai dengan preferensi dan kemampuan masing-masing.
Salah satu pilihannya adalah investasi emas. Mengapa? Karena nilainya pasti terus meningkat dan Anda bisa menyimpannya dimana saja. Semakin lama waktu menyimpan akan semakin baik karena hasilnya sangatlah fantastis.
Selain emas, Anda juga bisa berinvestasi melalui deposito. Investasi ini tergolong jangka pendek dan memberikan hasil yang lumayan baik.
Anda bisa menentukan jumlah deposito dan jangka waktunya hingga 5 tahun dengan return beberapa persen.
Pilihan investasi lain yang baik dicoba adalah reksa dana jika Anda ingin bermain aman, atau dapat mencoba saham jika menguasai hal tersebut. Anda bisa mengkombinasikan semua pilihan investasi sehingga hasilnya menjadi lebih banyak. Karena menerapkan hal ini merupakan salah satu cara menabung untuk membeli rumah yang paling efektif dan efisien.
5. Cari Pendapatan Tambahan

Jika muncul pertanyaan berapa lama bisa beli rumah? Maka, jawabannya tergantung kepada keuangan masing-masing. Sebelumnya Anda telah mengetahui bahwa menabung dan berinvestasi harus dilakukan. Namun, jika Anda ingin tahu cara menabung untuk membeli rumah yang lebih baik lagi maka Anda diharuskan untuk berusaha lebih keras untuk memperoleh pemasukan tambahan.
Pendapatan tambahan bisa didapat dengan jualan online, membuka service digital seperti SEO, pengelolaan website, developer aplikasi, website, dan lainnya. Tentu untuk memperoleh dana tambahan mengharuskan Anda untuk mengambil pekerjaan lebih banyak. Namun, jangan sampai pekerjaan utama terganggu karena hal ini.
Berbagai cara menabung untuk membeli rumah di atas dapat dipraktikkan sekarang juga. Namun, Anda bisa melengkapinya dengan tips tersendir sehingga hasilnya bisa lebih maksimal.