Skip to content

5 Cara Bermain PUBG Mobile Dasar Yang Perlu Diketahui

cara bermain pubg mobile

Bermain pubg tentu sangat menyenangkan karena kalian bisa bertempur bersama teman satu squad dan menguasai pertempuran. Namun, untuk dapat menguasai permainan ini kalian harus tahu cara bermain pubg mobile yang paling mendasar.

Karena dengan mengetahui hal ini sobat gamers bisa menghindari berbagai kesalahan yang biasa terjadi bagi setiap player pubg. Selain itu, dengan cara yang ada di bawah ini maka kalian bisa bermain dengan lebih baik. Cara ini bisa dipakai baik ketika kalian bermain sendiri ataupun ketika bermain bersama squad.

Beberapa Cara Bermain PUBG Mobile Dasar

Cara bermain PUBG mobile yang ada di bawah ini bisa menjadi strategi dalam pubg mobile. Oleh karena itu, mengetahui berbagai cara bisa menjadi tips tambahan bagi setiap gamers agar dapat meningkatkan peluang memenangkan battle royale yang ada.

Cara bermain yang ada di bawah ini sangat mendasar. Oleh karena itu, hal ini sangat penting dan harus diketahui oleh sobat gamers sekalian, yaitu:

1. Sesuaikan Dengan Spesifikasi Smartphone

phone

Cara bermain pubg mobile untuk pemula yang paling utama adalah menyesuaikan game ini dengan perangkat smartphone yang dimiliki. Karena jika spek hp lebih rendah maka akan berpengaruh pada kelancaran grafis game-nya.

Jadi, bisa saja geraknya jadi patah-patah atau malah mati. Jika hal ini terjadi maka settinglah kualitas grafisnya menjadi low agar kalian bisa bermain dengan nyaman. Jika masih tidak bisa maka gunakanlah pubg lite.

Tentu saja cara paling mudah adalah dengan menggunakan smartphone dengan spesifikasi tinggi. Namun, jika budget menjadi masalah maka gunakanlah yang memiliki spesifikasi sedang. Saat ini, terdapat smartphone dengan spesifikasi menengah dengan harga kurang dari 2 juta. Oleh karena itu, para gamer bisa memilih perangkat yang paling sesuai dengan budget dan kebutuhan untuk game PUBG.

Baca Juga  5 Senjata Terbaik Pada PUBGM

2. Pakai Kendaraan

car

Cara lain yang bisa kalian lakukan adalah memakai kendaraan. Karena dengan memakai motor atau mobil pada game ini kalian bisa bergerak dengan lebih cepat. Selain itu, kalian bisa knock down lawan dengan kendaraan sehingga menghemat peluru.

Namun, memakai kendaraan akan membuat kalian mudah terekspos sehingga pastikan untuk selalu bergerak cepat agar tidak mudah di aim lawan.

3. Auto Aim

20270604731625224176

Fitur yang paling membantu pada pubg mobile adalah auto aim. Jadi, kalian bisa menembak lawan lebih mudah dari sebelumnya. Namun, fitur ini bisa diatur (on/off) bergantung kepada player tersebut. Jika kalian ingin permainan yang lebih menantang maka matikan fitur ini jika tidak maka aktifkan.

4. Bersembunyi

28051974247 5d858c817b b

Cara lain yang bisa dipakai adalah selalu bersembunyi, mengendap-endap dan mengintip lawan ketika bermain. Cara ini bisa dipakai baik pada hp ataupun pc. Jadi, cara bermain pubg mobile di pc ini harus kalian gunakan pada waktu yang tepat.

Selain itu, bersembunyi dengan tiarap akan meningkatkan akurasi dan mengurangi recoil dari senjata. Namun, kekurangannya adalah kalian sulit bergerak sehingga menjadi sasaran yang empuk.

5. Berbagai Loot Dengan Squad

PUBG update 23 2

Cara berikutnya adalah selalu berbagi loot dengan anggota squad. Karena dengan demikian kalian memiliki peluang lebih tinggi dalam memenangkan setiap battle royale.Nah, itulah beberapa cara bermain pubg mobile dasar yang perlu sobat gamers ketahui. Selain cara di atas, kalian bisa menggabungkannya dengan cara bermain lainnya sehingga taktik dan strategi dalam bermain pubg menjadi lebih banyak

Komentar